Jangan lupa melakukan cara perawatan wajah setelah peeling usai menjalani treatment chemical peeling. Hindari kulit mengelupas, kemerahan, atau efek samping lainnya.
Perawatan pasca treatment ini sifatnya wajib sebab efek samping peeling kadang bisa membuat seseorang tidak nyaman sendiri. Betapa tidak, kulit mengelupas, kemerahan, atau bahkan hitam jelas mengganggu penampilan dan bikin kepercayaan diri menurun.
Untuk menghindari hal serupa terjadi pada Anda, sebaiknya kenali prosedur ini dengan detail. Mulai dari sebelum prosedur sampai setelahnya.
Pada kesempatan ini, kami akan membahas mengenai hal-hal yang berhubungan dengan peeling, khususnya pasca perawatannya. Selamat menyimak sampai selesai.
Peeling alami dan chemical peeling
Peel secara bahasa berarti menguliti atau mengelupas. Dalam artian lebih umum, kita mengenal peeling sebagai sebuah prosedur yang bertujuan untuk mengangkat sel kulit mati kemudian menggantinya dengan yang baru.
Karena tujuan tersebut, terjadinya pengelupasan kadang sulit untuk dihindari. Yang menarik, Anda bisa memilih mau melakukan peeling secara alami atau kimia.
Alami
Kalau mau pilih yang alami, efek samping yang ditimbulkan umumnya tidak terlalu ekstrem. Bahkan, secara umum efeknya nihil.
Bila Anda mau mencobanya, ada banyak bahan yang dapat digunakan dalam peeling wajah alami. Tinggal di sesuaikan saja dengan kondisi dan jenis kulitnya.
Kimia
Berbeda dengan pemakaian bahan kimia yang bisa menimbulkan efek berbeda pada masing-masing individu sesuai dengan jenis kulitnya. Efek ini juga tergantung pada kedalaman treatment yang diperlukan.
Dalam chemical peeling, ada 3 jenis treatment yang ditawarkan. Perbedaannya terletak pada kedalaman perawatannya.
- Dilakukan hanya untuk menghilangkan sel kulit mati pada epidermis atau lapisan terluar.
- Dilakukan untuk menghilangkan sel kulit mati di bagian epidermis dan lapisan yang berada tepat di bawahnya.
- Dalam (Deep). Dilakukan untuk membuang sel kulit mati yang ada di bagian epidermis hingga bagian bawah dermis.
Setiap masalah pada wajah biasanya membutuhkan kedalaman yang berbeda. Berikut penjelasannya:
- Jika masalahnya adalah jerawat, kulit kering, wajah yang tidak merata, dan garis-garis halus, maka perawatan dangkal saja sudah cukup. Treatment ini umumnya menggunakan bahan kimia seperti asam glikolat, maleat, dan salisilat.
- Jika masalahnya bekas jerawat hingga kerutan di wajah, maka treatment sedang adalah pilihan terbaik. Bahan kimia yang akan dipakai adalah asam glikolat atau larutan asam trikloroasetat.
- Jika ada kerutan wajah yang sangat serius atau telah terjadi kerusakan kulit, treatment-nya adalah yang deep (dalam). Larutan kimia yang dipakai adalah asam karbolat atau fenol yang dapat masuk ke bagian dalam dermis.
Jadi, sebelum memulai perawatannya, silakan sesuaikan masalah dengan jenis perawatan yang diambil.
Kenali efek setelah peeling wajah
Jika Anda melakukan chemical peeling, maka efek samping yang mungkin akan timbul adalah:
- Kulit kemerahan.
- Terjadi iritasi ringan.
- Kulit tampak kering.
- Pembengkakan pada kulit.
- Rasa nyeri dan berdenyut.
- Sensasi terbakar.
- Perubahan warna kulit.
- Munculnya bekas luka meskipun jarang.
- Gangguan jantung, hati, atau ginjal.
- Terjadinya infeksi.
Efek di atas bergantung pada jenis perawatan yang diambil. Semakin dalam lapisan kulit yang dipeeling, maka semakin tinggi pula efek sampingnya.
7 Cara perawatan wajah setelah peeling
Pada saat selesai menjalankan treatment, ada beberapa hal yang harus dilakukan agar kulit terawat dan efek sampingnya tidak memburuk.
Ikuti petunjuk dokter yang merawat
Hal pertama yang perlu dilakukan adalah mengikuti petunjuk yang diberikan oleh dokter. Tidak ada yang lebih tahu kondisi kulit selain orang yang merawat Anda.
Jadi, saat melakukan perawatan, para dokter pun sudah memperhitungkan bagaimana efeknya buat pasien.
Mereka akan menyiapkan saran untuk melindungi kulit yang baru saja mengelupas sel matinya. Misalnya, efek samping yang muncul adalah pembengkakan, maka dokter akan menyarankan Anda untuk melakukan kompres pada area yang bengkak.
Sementara itu, jika ada masalah atau gangguan pada kulit after-treatment, dokter akan meresepkan petroleum jelly atau bahan lain sesuai dengan gangguan yang ada.
Menghindari paparan sinar matahari dalam beberapa bulan
Setelah chemical peeling (tergantung jenisnya), sebaiknya pasien tidak langsung beraktivitas di luar ruangan. Selain karena harus menunggu efek sampingnya hilang dalam waktu 1-2 mingguan, hal ini dilakukan juga agar kulit terhindar dari paparan sinar matahari secara langsung.
Biarkan mengelupas sendiri, jauhkan tangan dari wajah
Sebagaimana dijelaskan di atas, pengelupasan pada kulit tidak bisa dihindari saat seseorang melakukan peeling.
Yang terpenting, saat prosesnya sudah sampai pada pengelupasan, Anda harus menahan diri untuk tidak mengelupasnya. Melainkan membiarkan proses tersebut datang dan berjalan dengan sendirinya.
Untuk memastikannya, jauhkan tangan dari wajah Anda. Pastikan untuk tidak gemas sendiri dan tahan diri dengan baik supaya tidak melakukan hal-hal yang tidak seharusnya.
Pakailah pembersih wajah yang lembut
Apapun jenis kulit Anda sebelum melakukan treatment, setelahnya kulit akan jadi sensitif. Jadi, salah pilih produk kecantikan akan sangat berpengaruh.
Salah satunya adalah pencuci muka atau pembersih wajah. Pastikan untuk memilih yang lembut dan aman buat kulit. Perhatikan juga kandungannya. Pastikan bahwa kandungan tersebut tidak menyebabkan iritasi.
Hindari pemakaian kandungan yang bersifat asam (acid), parfum, hingga sabun yang perih.
Pakailah sunscreen
Meskipun berada di dalam ruangan, sinar UV dapat dengan mudah menembusnya. Oleh karena itu, Anda tetap harus terus melindungi kulit dengan menggunakan sunscreen.
Gel ini bisa membantu Anda untuk melindungi kulit yang umumnya jauh lebih rentan dan sensitif setelah treatment peeling.
Apalagi jika Anda ada keperluan mendesak dan harus keluar ruangan. Meski hanya sebentar, Anda harus menggunakan sunscreen yang paling aman buat kulit.
Pakailah serum vitamin C yang lembut
Perlu diketahui bahwa peeling bisa menstimulasi munculnya melanin. Sementara melanin bisa menyebabkan hiperpigmentasi. Kondisi ini bisa memunculkan noda hitam di wajah dan tampilannya jadi terlihat cokelat.
Nah, untuk mengatasi ini Anda harus menggunakan serum vitamin C yang fungsinya adalah untuk menenangkan sel melanin.
Selain itu, setelah proses peeling, umumnya kulit juga jadi rentan terkena radikal bebas. Solusinya tetap sama, yakni serum vitamin C yang mengandung antioksidan dalam jumlah tinggi sehingga bisa memerangi radikal bebas tersebut.
Pastikan untuk memilih vitamin C yang non acid dengan tekstur yang lembut buat kulit.
Pakai pelembap
Setelah peeling, umumnya dokter akan menyarankan untuk menghentikan pemakaian skin care. Tapi untuk tetap menjaga kulit, selain sunscreen dan serum, Anda juga masih boleh memakai pelembap.
Hal ini karena prosedur peeling dapat mengakibatkan kulit kering. Solusi terbaik untuk mengatasi hal tersebut adalah menjaga kelembapan kulit dengan memakai pelembap yang aman dan lembut.
Jika Anda mau mencoba pelembap atau pembersih wajah alami yang melembapkan, maka cobalah memakai merk minyak zaitun untuk wajah terbaik.
Jangan lupa untuk mengonsultasikan dengan dokter Anda untuk setiap cara perawatan wajah setelah peeling yang akan Anda lakukan.